Saturday, April 13, 2013

Sistem Kristal Trigonal


Sistem Trigonal
Jika kita membaca beberapa referensi luar, sistem ini mempunyai nama lain yaitu Rhombohedral, selain itu beberapa ahli memasukkan sistem ini kedalam sistem kristal Hexagonal. Demikian pula cara penggambarannya juga sama. Perbedaannya, bila pada sistem Trigonal setelah terbentuk bidang dasar, yang terbentuk segienam, kemudian dibentuk segitiga dengan menghubungkan dua titik sudut yang melewati satu titik sudutnya.
Pada kondisi sebenarnya, Trigonal memiliki axial ratio (perbandingan sumbu) a = b = d ≠ c , yang artinya panjang sumbu a sama dengan sumbu b dan sama dengan sumbu d, tapi tidak sama dengan sumbu c. Dan juga memiliki sudut kristalografi α = β = 90˚ ; γ = 120˚. Hal ini berarti, pada sistem ini, sudut α dan β saling tegak lurus dan membentuk sudut 120˚ terhadap sumbu γ.


Pada penggambaran dengan menggunakan proyeksi orthogonal, sistem kristal Trigonal memiliki perbandingan sumbu a : b : c = 1 : 3 : 6. Artinya, pada sumbu a ditarik garis dengan nilai 1, pada sumbu b ditarik garis dengan nilai 3, dan sumbu c ditarik garis dengan nilai 6 (nilai bukan patokan, hanya perbandingan). Dan sudut antar sumbunya a+^bˉ = 20˚ ; dˉ^b+= 40˚. Hal ini menjelaskan bahwa antara sumbu a+ memiliki nilai 20˚ terhadap sumbu bˉ dan sumbu dˉ membentuk sudut 40˚ terhadap sumbu b+.
Sistem ini dibagi menjadi 5 kelas:
1.    Trigonal piramid
2.    Trigonal Trapezohedral
·         Kelas : ke-12
·         Simetri : 3 2
·         Elemen Simetri : ada 1 sumbu putar tiga, 3 sumbu putar dua.
3.    Ditrigonal Piramid
·         Kelas : ke-11
·         Simetri : 3m
·         Elemen Simetri : ada 1 sumbu putar tiga dan 3 bidang simetri
4.    Ditrigonal Skalenohedral
·         Kelas : ke-13
·         Simetri : 3bar 2/m
·         Elemen Simetri : ada 1 bidang putar tiga, 3 bidang putar dua, 3 bidang simetri
5.    Rombohedral
Beberapa contoh mineral dengan sistem kristal Trigonal ini adalah  tourmaline dan cinabar(Mondadori, Arlondo. 1977) 

2 comments:

  1. kak, ada daftar nama-nama mineral berdasarkan sistem kristalnya gk?? share dong kak..

    ReplyDelete
  2. Kak, ada rumus cara menghitung efesiensi dan volume trigonal GK kak?, Kalo ada share dong

    ReplyDelete